Latest News

Mengenal Sejarah Ikan Mas Koki

Mengenal Sejarah Ikan Mas Koki
Hai sobat blogger semua pecinta hewan ,terutama ikan hias .Setelah sebelumnya dunia binatang memeberikan tentang Cara Memelihara dan Merawat Ikan Black Ghost yang Baik maka kali ini dunia binatang akan memebahas tentang Mengenal Sejarah Ikan Mas Koki berikut  langsung akan saya dibagikan buat anda semua,semoga bermanfaat,

Sudah lama sekali , pada saat masa Dinasti Jin (265-420 M) . Ikan koki ini diambil dari alam dan dipelihara sebagai makanan di Cina.. Berlanjut ke era Dinasti Tang (618-907 M). Masyarakat sudah jauh berbeda saat itu, karena ikan koki sudah mulai terkenal  , untuk dipelihara sebagai ikan hias yang di pelihara di kolam penduduk setempat.Pada masa Dinasti Ming (1368-1644 M). Masyarakat sekitar mengembak biakkan ikan koki tersebut, dengan perkawinan silang antar jenis mulai deh keluar jenis -jenis ikan mas koki yang baru dan bagus. Dan pada masa ini juga ikan koki mulai didomestikasi. Pada tahun 1620, koki sudah terdapat di benua Eropa, karena kecantikannya dan  memberi sebuah nilai status pada saat itu juga. Setelah itu, di tahun 1850 ikan koki  ini sudah menyebar di benua Amerika, dan pada saat ini sudah tersebar ke seluruh penjuru dunia.

Keangguanan ikan mas koki ini merupakan salah satu daya tarik dari beraneka jenis ikan hias yang pada saat itu populer di masyarakat . Orang memelihara ikan ini sebagai salah satu hobi atau sebagai usaha yang menguntungkan. Ikan koki ini sudah termasuk salah satu ketagori ikan hias yang mahal, perawatannya juga pun tetap harus dilakukan dengan sangat baikagar mendapatkan kualitas ikan yang tinggi dan juga bagus.

Agar memepunyai ikan koki dengan kualitas sangat tinggi, tentunya lingkungan/ tempat tinggal ikan koki harus bersih dan mengandung nutrisi yang baik bagi ikan koki ini. Bila anda yang ingin memelihara ikan koki ini untuk usaha maka perawatannya harus dilakukan dengan serius dan memberikan pakan yang memepunyai  nutrisi baik untuk ikan koki tersebut, sehingga warna dan kualitas pada ikan koki ini akan menjadi lebih baik. Selain bentuk tubuhnya yang indah, ikan koki ini juga terbilang cukup murah harganya.

Penggemar ikan mas koki ini muncul dari berbagaiusia, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Harga ikan koki ini di pasaran sekitar dua ribu sampai sepuluh ribu per ekor. Harganya memang murah karena biasanya mereka yang membeli ikan mas koki ini dengan harga standar di pasaran, yang bermaksud untuk memeliharanya di dalam akuarium saja.Ada juga yang bisa memelihara ikan mas koki ini  untuk diikutsertakan dalam sebuah kontes ikan hias. Jadi, ikan koki yang ikut kontes seperti ini harganya berbeda dengan ikan koki hias biasa. Harganya mulai dari hingga jutaan per ekor.mantap harganya .

Demikianlah artikel tentang Mengenal Sejarah Ikan Mas Koki  yang bisa kami berikan. Semoga artikel Kami di atas bisa menambah pengetahuan anda. Apabila masih ada hambatan dalam ikan mas koki, silahkan tinggalkan komentar di bawah, kami Akan dengan senang hati menjawab pertanyaan Anda. Terima kasih dan semoga sukses.

0 Response to "Mengenal Sejarah Ikan Mas Koki"